Pusdiklat As-Syifa Gelar Pelatihan Kompetensi Kepemimpinan Sekolah

Subang — Pusdiklat As-Syifa sukses menyelenggarakan Leadership Bootcamp Batch 1 pada 28-29 Oktober 2025 bertempat di Hotel Laska, Subang. Program ini menjadi langkah strategis dalam meningkatkan kompetensi kepemimpinan para pengelola sekolah di lingkungan Yayasan As-Syifa.

Mengusung tema “Pelatihan Kompetensi Kepemimpinan Sekolah”, kegiatan ini dirancang secara eksklusif dengan jumlah peserta terbatas agar proses pembelajaran berlangsung lebih efektif, personal dan mendalam.

Pelatihan ini menghadirkan tiga narasumber, yaitu:

Fera Maulidya Sukarno, M.Pd. yang merupakan Kasi Kurikulum SMP Disdikbud Kab. Subang. Kemudian Feri Rustandi, S.Pd., M.M. yang saat ini menjabat sebagai Ketua JSIT Kab. Subang juga Dosen di STIQ As-Syifa. Serta hadir pula Direktur Pendidikan Yayasan As-Syifa Al-Khoeriyyah yaitu Abdurahim Casim, M.Pd. CHRM.

Pusdiklat As-Syifa Gelar Pelatihan

Kehadiran para narasumber ini memberikan dimensi baru bagi peserta untuk memahami kepemimpinan tidak hanya sebagai peran struktural, tetapi sebagai keterampilan yang harus terus diasah.

Selama rangkaian kegiatan, para peserta mengikuti sesi materi, studi kasus, diskusi kelompok, dan aktivitas refleksi mendalam. Mereka diajak untuk:

1. Mengenali diri sebagai pemimpin,
2. Mengembangkan kompetensi inti kepemimpinan,
3. Memaknai kepemimpinan sejati, dan
4. Menerapkan strategi memimpin yang humanis dan berorientasi pada perubahan.

Suasana hangat dan penuh makna terasa sepanjang kegiatan. Peserta merasa mendapatkan banyak wawasan baru, termasuk cara memimpin dengan keteladanan dan membangun budaya kolaboratif di sekolah.

Pusdiklat As-Syifa berharap program ini menjadi awal dari lahirnya lebih banyak pemimpin sekolah yang inspiratif, visioner dan berintegritas tinggi. Sejalan dengan keyakinan kami bahwa pemimpin sejati tidak dilahirkan, tetapi dibentuk melalui proses belajar yang berkelanjutan.

Best Regards,
Pusdiklat As-Syifa
Leading in Competency Improvement

Leave a Comment